LUMAJANG-Petugas gabungan melakukan patroli dalam rangka antisipasi kejadian di krimalitas dan pemantauan penerapan PPKM Level 4 di Kabupaten Lumajang, Kamis (29/7/2021) malam.
Operasi penerapan PPKM level 4 menyasar wilayah Kecamatan Lumajang dan Kecamatan Sumbersuko. Operasi ini melibatkan personil Polres Lumajang, Kodim 0821, Satpol PP dan Dinas Perhubungan Lumajang.
Usai melaksanakan apel malam, petugas gabungan mulai melakukan patroli bersama di masa PPKM Level 4 menyasar wilayah Lumajang.
Paur Subbag Humas Polres Lumajang Ipda Andrias Shinta mengatakan, kegiatan patroli gabungan ini untuk antisipasi kejadian kriminal dan memantau penerapan PPKM Level 4 di wilayah Kabupaten Lumajang.
“Hasil patroli terpantau atau mobiling secara umum warga sudah mematuhi penerapan PPKM dan situasi aktivitas masyarakat terpantau sepi,” Ujarnya.
Selain itu, kata Shinta, operasi ini juga melakukan pengecekan sejumlah rumah sakit rujukan pasien confirm positif dan ketersediaan tabung oksigen, seperti rumah sakit Wijaya Kusuma Lumajang, RSUD dr. Haryoto Lumajang, RS. Islam Lumajang, dan RS. Muhammadiyah Lumajang.
“Hasilnya pengecekan tabung oksigen di masing – masing rumah sakit masih tercukupi. Kami akan terus distribusikan tabung oksigen dengan menggunakan truk polisi dari Samator,” imbuhnya.
Lebih lanjut Shinta menjelaskan, kegiatan patroli gabungan dalam menegakkan penerapan PPKM Level 4 dan antisipasi gangguan kamtibmas terkait penanganan Covid 19 di wilayah Kabupaten Lumajang seperti pengambilan paksa jenazah Covid atau penolakan pemakaman secara prokes.
“Operasi ini akan terus kita lakukan melibatkan unsur dari TNI, Satpol PP dan Dishub.” terangnya.(Humas Polres Lumajang)