Lumajang-Pengajian umum dan sholawatan dalam rangka menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1444 H, giat keagamaan telah digelar di Dusun Umbul, Desa Sememu, Kecamatan Pasirian, Kabupaten Lumajang, Selasa (14/3/2023).
Pengajian digelar di halaman rumah belajar Anwarudin dengan penceramah Habib Hasan Bin Umar Assegaf dari Kota Probolinggo. Giat pengajian ini mendapat pengamanan penuh dari jajaran Polsek Pasirian.
Pengajian umum dilaksanakan mulai pukul 22.30 WIB ini dihadiri 450 orang jamaah.
Dalam ceramahnya, Habib Hasan Bin Umar Assegaf menyampaikan pelaksanaan pengajian ini dalam rangka menyambut Bulan Ramadhan 1444 H dan semoga semua mendapat barokah.
“Mari kita semua berdoa dan memohon kepada Allah SWT, agar kita semua diberikan kesehatan,” ujarnya.
Bekali putra putri dengan agama dan ajari membaca al-qur’an. Cinta dengan nabi muhammad saw dan al-qur’an adalah kunci masuk surga
“Jaga kerukunan di keluarga, saudara dan di masyarakat, karena nabi muhammad saw mengajarkan kedamaian dan kerukunan. Mari kita melaksanakan sholat lima waktu,” ucapnya.
Sementara itu, Kapolsek Pasirian AKP Agus Sugiharto mengatakan pengamanan kegiatan itu bentuk upaya memberikan rasa aman dan nyaman kepada seluruh elemen masyarakat.
“Pengamanan kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan kenyamanan dan keamanan kepada masyarakat, sehingga terwujud situasi Kamtibmas yang kondusif.” ucapnya.